Gelar Reses, Deni Ribowo: Aspirasi Masyarakat Bagian Penting Menuju Pembangunan Daerah

Uncategorized24 Dilihat
banner 468x60

Way Kanan – Anggota DPRD Provinsi Lampung Deni Ribowo dari Fraksi Partai Demokrat menggelar Reses di Kampung Bumi Agung, Kecamatan Bumi Agung, Kabupaten Way Kanan, Sabtu (15/02/2025).

Selain Deni Ribowo, pada kesempatan Reses tersebut juga hadir Anggota DPRD Kabupaten Way Kanan Bahari Sanjaya, dan juga para tokoh masyarakat setempat.

banner 336x280

Dalam sambutannya, Deni Ribowo mengatakan bahwa, reses adalah bagian terpenting dalam ruang lingkup giat Anggota DPRD Provinsi Lampung untuk menyerap aspirasi dari masyarakat.

“Maka saya berharap dalam reses ini betul-betul terjadi komunikasi dua arah yang efektif antara wakil rakyat dan konstituennya,” kata Deni Ribowo.

Selain itu, sambungnya, kehadiran bapak ibu dan anak-anak muda dalam reses ini dipandang perlu dan sangat strategis keberadaan nya, “Sebab bapak ibu dan para pemuda lah sebagai representasi di tingkat lingkungan masyarakat kampung yang memiliki pemahaman yang Komprehensif terkait kondisi dan kebutuhan masyarakat,” jelasnya.

Pada kesempatan itu pula, Anggota DPRD Provinsi Lampung yang cukup eksis di Media sosial tersebut mendengarkan dan memahami aspirasi dan keluh kesah yang disampaikan oleh masyarakat.

Deni Ribowo juga menyampaikan beberapa program pembangunan dari Pemerintah Provinsi Lampung baik yang sudah terealisasi maupun yang akan segera direalisasikan.

Tidak hanya perihal Pembangunan Infrastruktur saja, dalam reses tersebut juga dibahas tentang Pemberdayaan Ekonomi, peningkatan kualitas pendidikan, kesehatan dan juga isu-isu lainnya yang menyangkut langsung pada kepentingan masyarakat.

“Saya pun berharap semoga aspirasi dari masyarakat dapat menjadi masukan yang berharga bagi pemerintah provinsi Lampung, dan tentu keterlibatan aktif masyarakat dalam mengawal seluruh kebijakan pemerintah provinsi merupakan bagian penting dalam menyongsong keberhasilan pembangunan Daerah,” pungkasnya. (*)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *